Gus Muslich:Kolaborasi dan Sinergitas Pemuda Pancasila Dengan Dishub Kabupaten Tegal

SLAWI,Pemuda Pancasila Kabupaten Tegal.

Baru dilantik dan dikukuhkan pada tanggal 07 Desember 2023 sebagai ketua PAC PP Dukuhwaru Masa Bakti 2023- 2026.Gus Muslih panggilan akrabnya langsung bergerak cekat menjalankan program kerja yang diembannya.

Sinergitas antara Ormas Pemuda Pancasila dengan Dinas Perhubungan kabupaten Tegal terus dijalin dan dijaga dengan baik,agar tujuan dan program program kerja organisasi PP di kabupaten Tegal bisa terwujud Nyata.

Bentuk sinergi dengan Dinas Perhubungan kabupaten Tegal yaitu kunjungan silaturahmi yang dilakukan ketua ormas PP kecamatan Dukuhwaru Gus Muslich di kantor Dinas Perhubungan terminal Dukuhsalam.

“Dasar Hukum yang kami pakai adalah dasar hukum yang berlaku yaitu
PANCASILA sila ke 3 Persatuan indonesia.
2.UUD 1945
3.UU Otonomi Daerah
4.Pasal 1 Nomor 3 Undang-Undang Nomor 40 Tahun 2007 tentang Perseroan Terbatas*jelas Gus Muslich.

Dalam rangka pengembangan anggota dan melaksanakan program kerja Organisasi Pemuda Pancasila Pengurus Anak Cabang dan Ranting maka kami segenap pengurus Oganisasi Pemuda Pancasila PAC Dukuhwaru ingin mengembangkan organisasi dengan cara bersinergi dengan berbagai lapisan masyarakat,baik
juga terhadap perusahaan swasta dan instansi-instansi pemerintahan yang ada diwilayah kabupaten Tegal.

Dalam hal ini kunjungan ke dinas perhubungan kabupaten Tegal untuk itu kami memandang perlu adanya atribut lapangan ( khusus )atau atribut PP pada umumnya.

Ditemui Oleh Kabid perhubungan dan kasi perhubungan di tempat kerja.
“Bahwa program yang disampaikan Gus Muslich sebagai Ketua Organisasi Pemuda Pancasila Dukuhwaru lewat proposalnya,kami terima dengan baik.dan harapan kami juga bisa bersinergi dengan baik “ucap Bayu Kabid/Kasi perhubungan.

“Kami sangat bangga dan senang dengan diterimanya proposal pengajuan bantuan oleh pihak dinas perhubungan kabupaten Tegal
“Dan harapan kami juga apa yang kami harapkan terwujud demi kesejahteraan anggota kami”ujar Muslich.

“Dan kami berharap kepada seluruh perusahaan besar maupun kecil atau pun home industri yang berdomisili di wilayah Tegal dapat bersama sama kami turut membantu dalam pelaksanaan program kerja kami yang secara simultan bermanunggal bersama masyarakat dalam setiap kegiatan masyarakat demi terciptanya keharmonisan dalam persatuan”Ucapnya.

Ditemui media lewat komunikasi WhatsApp,Gus Muslich memberikan penjelasan bahwa ada lagi program program lainnya yang kamu pandang perlu untuk Kesejahteraan Anggota kami yaitu Perekrutan tenaga kerja atau karyawan di PT Adonia dengan “GRATIS”yang berada di Lebaksiu Kidul kabupaten Tegal.

PT. Adonia Footwear Indonesia adalah perusahaan yang berdiri pada tahun 2023 dan bergerak dibidang industri sepatu yang berlokasi di Desa Lebaksiu Kidul, Kec. Lebaksiu, Kab. Tegal, Jawa Tengah, Indonesia,52461.
PT. Adonia Footwear Indonesia merupakan salah satu anak perusahaan dari HuaLi Industrial Group. Dengan kantor pusat manajemen dan pusat pengembangan & desain di Zhongshan, Guangdong,juga menetapkan pabrik manufaktur di Vietnam, Dominika, Myanmar, Indonesia, dan wilayah lainnya.Memiliki pusat perdagangan di Hong Kong dan Zhongshan. HuaLi Industrial Group telah menjadi produsen utama dan mitra strategis sejumlah merek alas kaki olahraga ternama di dunia.(red*)

/MBFN24

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *