faktanews24.com || Bitung – Kapal Motor (KM) Tilongkabila milik PT Pelni kembali melanjutkan pelayaran menuju Gorontalo pada Sabtu dini hari pukul 02.00 WITA. Kapal tersebut diperkirakan akan tiba di Pelabuhan Gorontalo pada pukul 19.00 WITA hari ini. Sabtu (5/4/2025)
Menurut Kepala Cabang PT Pelni Bitung, Juni Samsudin, sebanyak 705 penumpang naik dari Pelabuhan Bitung. Sementara itu, sebelumnya KM Tilongkabila telah menurunkan 504 penumpang di pelabuhan yang sama pada 3 April 2025 pukul 15.00 WITA.
“KM Tilongkabila melanjutkan pelayaran ke Gorontalo dengan jumlah penumpang naik sebanyak 705 orang dari Bitung. Semua proses keberangkatan berjalan lancar dan sesuai prosedur,” ujar Juni Samsudin.
Ia juga mengimbau kepada calon penumpang agar selalu membeli tiket melalui jalur resmi untuk menghindari risiko penipuan.
“Kami terus mengingatkan masyarakat untuk membeli tiket hanya melalui aplikasi Pelni Mobile atau loket resmi Pelni. Ini penting untuk menghindari tindakan penipuan maupun praktik calo yang masih kerap terjadi di lapangan,” tambahnya.
PT Pelni Bitung memastikan akan terus melakukan pemantauan terhadap aktivitas pelayaran guna menjaga keselamatan dan kenyamanan penumpang.