faktanews24.com || Bitung – Kepala Staf Kodam (Kasdam) XIII/Merdeka, Brigjen TNI Yustinus Nono Yulianto, S.E., M.Si melakukan peninjauan lokasi pembangunan TMMD Ke-123 Kodim 1310/Bitung di Kelurahan Wangurer Barat, Kecamatan Madidir. Kasdam didampingi oleh Dandim 1320/Bitung Letkol Czi Hanif Tupen, S.T., M.I.P beserta para Asisten Kodam. Rabu (5/3/2025)
Dalam kesempatan ini, Kasdam melakukan pengecekan langsung pembangunan satu Rumah Tinggal Layak Huni (RTLH) dan pengerjaan badan jalan yang merupakan program utama TMMD Ke-123 Kodim 1310/Bitung. Kasdam juga menyampaikan bahwa TNI melakukan kegiatan TMMD ini dalam rangka membantu pemerintah daerah dalam mempercepat proses pembangunan yang ada di wilayah kota Bitung.
“Program TMMD ini bukan hanya menyasar ke sasaran fisik semata, tetapi juga nonfisik. Di mana TMMD kali ini, satgas TMMD melakukan pembangunan badan jalan sepanjang 3.000 meter dengan lebar 6 meter,” kata Kasdam.
Kasdam juga menyampaikan bahwa selain pembangunan jalan, juga dilakukan rehabilitasi satu unit rumah tidak layak huni (RTLH) menjadi layak huni dan rehabilitasi panti asuhan dan pondok pesantren.
“RTLH yang sudah selesai dibangun ini, nantinya akan dilengkapi dengan beberapa perabotan. Setelah ini, kita akan memberikan asesoris berupa kursi, meja, TV, dan tempat tidur,” kata Kasdam.
Kasdam berharap bahwa dengan apa yang dibangun oleh satgas TMMD ini bisa dirasakan oleh masyarakat untuk peningkatan kesejahteraan.
“Pembangunan yang kita bangun ini, semata-mata untuk kepentingan kesejahteraan rakyat. Mudah-mudahan apa yang kita lakukan ini bisa bermanfaat dan saya berharap apa yang sudah kita bangun kita perbaiki, masyarakat juga ikut ada memiliki untuk bisa menjaga dan memeliharanya,” kata Kasdam.
Sementara itu, Tomo, salah seorang warga yang tinggal di lokasi tersebut mengatakan bahwa dengan adanya program TMMD khususnya Manunggal Air, sangat membantu masyarakat sekitar.
“Dengan adanya pembangunan bak air ini, masyarakat merasa sangat terbantu karena sudah 12 tahun tidak pernah merasakan air bersih dan sebelumnya hanya membeli air dari mobil tong air,” imbuhnya.