Ketua DPC PPWI Kabupaten Mesuji Bersama Anggota Rapat Koordinasi Yang Ke Dua Di Kecamatan Panca Jaya

Ketua DPC PPWI Kabupaten Mesuji Bersama Anggota Rapat Koordinasi Yang Ke Dua Di Kecamatan Panca Jaya

FaktaNews24.com – Lampung Mesuji – Ketua DPC PPWI Kabupaten Mesuji bersama Anggota adakan rapat Koordinasi bersama Camat Panca Jaya, Kepala Desa Se Kecamatan Panca Jaya Kabupaten Mesuji”. Jumat (17/01/2025).

Dalam Rapat Koordinasi membahas tentang titik koordinat Dapur Sehat di Kecamatan Panca Jaya, di hadiri oleh Camat Panca Jaya Dedi Agusnanto, S.H, Kapolsek Simpang Pematang, Danramil 01 yang diwakilkan, dan Korwas Kecamatan Panca Jaya Kabupaten Mesuji, yang berlangsung di Aula Kantor Camat Panca Jaya Kabupaten Mesuji.

Dalam sambutannya Mahfud yang biasa disapa Mumuk Sekjen DPC PPWI Mesuji menyampaikan, Badan Gizi Nasional (BGN) dan Satuan Kerja Kesejahteraan Prajurit (SKKP) bekerjasama dengan Lembaga Persatuan Pewarta Warga Indonesia (PPWI) menjalankan program Persiden Prabowo Subianto tentan titik Dapur Sehat di Seluruh Indonesia. Dalam satu titik Dapur Sehat memerlukan luas lahan 50×50 m atau 2500 m, dengan ukuran bangunan Dapur Sehat 20×20 m, untuk jumlah Siswa 3000 sampai 3500 siswa, dan memerlukan jasa tenaga kerja di Dapur Sehat sebanyak 50 orang”. Ucapnya Mahfud Sekjen PPWI.

Dedi Agusnanto S.H, dalam sambutannya, untuk wilayah Kecamatan Panca Jaya, Kabupaten Mesuji, sesuai data Siswa yang di laporkan mulai dari Siswa SD, SMP, SMK dan SMA oleh Korwas Kecamatan Panca Jaya 3500 Siswa belum termasuk Paud dan TK. Sesuai dengan peraturan yang sudah ditentukan, maka untuk Kecamatan Panca Jaya terdapat 1 titik lokasi Dapur Sehat, sesuai rapat pada hari ini Jumat 17 Januari 2025 yaitu titik yang ditentukan di Desa Mukti Karya”. Tuturnya Desi Agusnanto S.H, Camat Panca Jaya.

Gusmanto selaku Ketua DPC PPWI Kabupaten Mesuji menjelaskan, kami dari Lembaga Persatuan Pewarta Warga Indonesia (PPWI) kami meminta dukungan dan kerjasamanya kepada Bpk Camat, Kapolsek Simpang Pematang, Danramil Simpang Pematang, Kapus Puskesmas Panca Jaya, Kepala Sekolah SD, SMP, SMK, dan SMA se Kecamatan Panca Jaya, supaya program Dapur Sehat ini bisa berjalan lancar aman dan kondusif, untuk program Makan Siang Bergizi Siswa dan Siswi yang ada di Kecamatan Panca Jaya, dan team PPWI sudah mengecek titik Koordinat untuk Dapu Sehat sesuai kesepakatan rapat hari ini”. Tutupnya Gusmanto.

Jauhari/Kabiro Mesuji
Tim

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *